The Other Side of Me: Heaven On The Planet

Tuesday, May 11, 2010

Heaven On The Planet


Untuk mengisi libur natal kemarin, hari Kamis tanggal 24 Desember 2009, aku dan teman-teman pergi berpetualang ke Pantai Surga. Pantai ini terletak di Lombok Timur. Aku, Dela, Mas Ijal, Romy, Fuad dan Fithron memulai perjalanan dari Mataram jam 9.30 WITA. Perjalanan yang kami tempuh cukup melelahkan, apalagi kami belum pernah ada yang ke sana sehingga harus nanya-nanya di tengah perjalanan.



Waaaahhhhhh... untuk mencapai surga memang penuh rintangan!
Begitu juga untuk mencapai Pantai Surga, harus melewati medan yang lumayan berat, jalannya belum beraspal dan berbatu-batu, melewati hutan yang sepi.

Dan....setelah nyasar beberapa kali, sampailah kami di sebuah tempat yang kereeenn.....!!! Pantai yang bersih dengan pasir putihnya dan diapit oleh bukit yang seperti frame untuk pantainya. Yeah...here we are....Pantai Surga....

Sangat disayangkan, pantai seindah ini seperti tersembunyi, karena memang untuk bisa ke sana tidak mudah. Selain jalan yang jelek juga tidak ada petunjuk jalan. Pantai ini juga sangat sepi. Sewaktu kami kesana, tidak ada siapapun disana, hanya ada kami berenam.....berasa seperti pantai pribadi....hehehe....
Cukup puas dengan liburan kali ini.....

No comments:

Post a Comment

Music Video of The Week